' SISWA SISWI MIS AL-IHSAN MENGHADIRI GELAR PARADE SENJA KWARTIR RANTING DI TUGU KHATULISTIWA PONTIANAK - ABACO NEWS

Header Ads

SISWA SISWI MIS AL-IHSAN MENGHADIRI GELAR PARADE SENJA KWARTIR RANTING DI TUGU KHATULISTIWA PONTIANAK

 


AbacoFamily Sabtu, (04/03/23) - Secara umum, Kwartir Ranting adalah struktur organisasi dari Gerakan Pramuka Indonesia di tingkat paling dasar yaitu di tingkat kecamatan atau kelurahan. Sedangkan parade senja adalah acara seremonial di mana peserta mengenakan seragam pramuka dan berbaris untuk menghormati bendera merah putih saat bendera itu diturunkan dari tiang.

Kwartir ranting sendiri adalah struktur organisasi dari Gerakan Pramuka Indonesia di tingkat paling dasar, yaitu di tingkat kecamatan atau kelurahan. Gelar parade senja kwartir ranting dapat diadakan di tingkat kwartir ranting tersebut sebagai bagian dari upaya untuk memperkuat kedisiplinan, semangat kebersamaan, dan rasa cinta pada negara.

Gerakan Pramuka Kwartir Cabang (Kwarcab) Kota Pontianak melalui Kwartir Ranting (Kwaran) Pontianak Utara melaksanakan Gelar Senja penurunan bendera Merah Putih sekaligus penampilan atraksi, berlangsung di Halaman Tugu khatulistiwa Pontianak Utara, Sabtu 04/03/23.

Gelar Senja perdana di tahun 2023 tersebut diwarnai dengan beragam penampilan dari berbagai sekolah/institusi di Pontianak Utara serta turut dihadiri Dewan Pembina, Ambalan Kwartir Ranting Pramuka se-Kecamatan Pontianak Utara.

Alhamdulillah, Anak- anak dari sekolah MIS Al- Ihsan Pontianak Utara, ikut serta dalam pelaksanaan “Gelar Parade Senja Kwartir Ranting  Pontianak Utara tersebut yang berlangsung di HalamanTugu khatulistiwa Pontianak Utara, Sabtu 04/03/23.

Baca Juga : yook ke sekolah kite "MTS.S AL-IHSAN PONTIANAK UTARA"

Tampak siswa siswi MIS Al-Ihsan Pontianak Utara, dalam kegiatan tersebut mereka merasa bahagia mengikuti kegiatan “Gelar Parade Senja Kwartir Ranting  Pontianak Utara yang berlangsung di Halaman Tugu khatulistiwa Pontianak Utara, Sabtu 04/03/23.

 Dokumentasi Photo Abaco Family 





 






Pewarta : Syarifah Bunayah, S.Pd.I

Editor  : Abah Thalib

Youtube : Abaco Family 

COPYRIGHT @ABACOFAMILY 2023

 



Tidak ada komentar